Engkaulah tempat menadah indahnya mimpiku,
 pelukmu tlah memupus kalbu yang galau,
 sayangmu bisa cairkan hati yang beku,
 engkaulah pelita  penyuluh langkahku...
 Terkadang cintamu redup di kegelapan,
 kasihmu pun sering terselubung amarah
 namun cahyamu sialu menghangatkan
 hingga duka menepi menjauh...
 dalam doamu,
 mentari bisa saja sirna
 tanpa restumu,
 hidupku berlalu sia-sia...
 lewat tanganku yang berdebu
 kuingin menguras karat-karat dosaku, 
 menghapus sgala kekhilafan diri, agar tiada gelisah abadi...
 tlah kuikrarkan janji di hati
 kan kubuat senyummu berarti,
 walau bukan pada harta atau materi...
 hanya sebuah senyuman tulus,
 kurindukan di pipimu yang halus,
 kuhanya ingin mama tahu,
 kubangga menjadi buah hatimu...
 thank's for mom..." 
1/22/2009
Langganan:
Posting Komentar (Atom)
Tidak ada komentar:
Posting Komentar